Inilah Tips Mengatasi Flu Singapura
Inilah Tips Mengatasi Flu Singapura
Inilah Tips Mengatasi Flu Singapura - Flu Singapura atau hand, foot, and mouth disease (HFMD) adalah penyakit menular yang disebabkan berbagai jenis virus. Penyakit ini kerap terjadi pada anak dengan gejala berupa sakit pada mulut serta ruam di tangan dan kaki.
Penyakit ini tidak berbahaya, tidak memerlukan perawatan spesifik, dan biasanya hilang dalam 2 minggu. Namun, dalam kasus langka, flu Singapura pada anak dapat menyebabkan komplikasi serius seperti meningitis, polio, dan bahkan kematian.
Inilah Tips Mengatasi Flu Singapura
Ada beberapa perubahan gaya hidup dan pengobatan rumahan di bawah ini yang mungkin membantu mengatasi flu Singapura:
- Cuci tangan, terutama setelah mengganti popok dan merawat anak
- Bersihkan permukaan yang terkontaminasi
- Jauhkan anak yang sakit dari orang lain
- Gunakan acetaminophen atau kompres hangat apabila demam
- Ajari anak berkumur dengan larutan garam untuk membersihkan mulut
- Pastikan anak beristirahat sampai demam hilang
- Berikan anak banyak asupan cairan, tetapi hindari minuman tinggi gula, asam, dan soda
Posted By : Cara Mengatasi Flu Singapura Secara Alami
Sumber : hellosehat.com
Komentar
Posting Komentar